Cara Main Bitcoin
BITCOIN, INVESTASI

Mengenal Apa Itu Bitcoin: 5 Cara Main Bitcoin (2)

Cara main bitcoin juga penting Anda ketahui jika ingin menghasilkan keuntungan di dunia investasi kripto. Bitcoin adalah salah satu cryptocurrency yang bisa Anda gunakan sebagai aset investasi. Nilainya yang selalu naik membuat banyak orang melirik investasi bitcoin. Karena itu, informasi mengenai cara main bitcoin juga dicari-cari banyak orang. Cara main bitcoin atau mendapatkan aset kripto ada beberapa cara, yaitu dengan trading bitcoin, mining, airdrop, atau crypto faucet. Berikut masing-masing penjelasannya:

1. Membeli atau Trading Bitcoin

Pertumbuhan bitcoin memang sangat menjanjikan sehingga banyak orang mulai menggunakannya sebagai aset investasi. Sebelum membeli atau trading bitcoin ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan, di antaranya sebagai berikut:

  • Pahami bahwa bitcoin adalah mata uang virtual sehingga tidak memiliki bentuk fisik.
  • Siapkan dana yang dibutuhkan untuk membeli bitcoin. 
  • Pahami nilai bitcoin saat ini.

Tiga hal tersebut harus Anda pahami sebelum membeli bitcoin. Seperti yang disebutkan sebelumnya  bitcoin adalah mata uang virtua. Yang dioperasikan dengan  algoritma khusus serta dikemas dalam bentuk file komputer. Jumlah bitcoin yang beredar saat ini sekitar 18,84 juta keping dari total koin yang dicetak mencapai 21 juta keping dan Anda bisa membeli dari satuan terkecil sebesar 0.00000001 BTC. Anda bisa membeli bitcoin dari pedagang aset kripto yang sudah terdaftar di Bappebti atau melalui bursa trading. Secara rinci, berikut cara beli bitcoin:

  1. Tentukan pedagang aset kripto atau broker bursa trading kripto yang akan Anda pilih dan pastikan mereka telah terdaftar di Bappebti.
  2. Buat akun atau rekening kripto di platform pedagang aset kripto atau broker yang Anda pilih. Proses pembuatan akun biasanya tak memakan waktu lama dan memerlukan verifikasi dengan informasi seperti kartu identitas dan rekening bank.
  3. Lakukan deposit dan pilih metode pembayaran yang disediakan di platform broker atau pedagang aset kripto pilihan Anda. 
  4. Beli bitcoin atau aset kripto pertama Anda. 
  5. Simpan bitcoin di wallet
  6. Pantau pergerakan harga bitcoin Anda untuk menghindari kerugian. Hal ini bisa Anda lakukan dengan analisis fundamental atau teknikal. 

Contoh Trading Bitcoin di Broker Mitrade

Bagi Anda yang ingin terjun ke dunia investasi kripto, Anda bisa memilih Mitrade sebagai broker Andalan Anda. Mitrade telah memiliki reputasi global sebagai broker terbaik dunia. Bahkan, di tahun 2020 Mitrade pernah menerima penghargaan sebagai platform trading mobile terbaik. Bussiness Magazine juga menobatkan Mitrade sebagai broker dengan perkembangan tercepat.

Mitrade juga cocok digunakan oleh investor pemula karena memiliki biaya spread yang rendah dan leverage 1:1. Mitrade juga tidak menarik komisi apapun dan menawarkan fasilitas akun demo gtratis senilai US$ 50.000. Berikut cara trading kripto melalui Mitrade:

1. Membeli atau Trading Bitcoin
  • 1. Download aplikasi Mitrade melalui Playstore atau Appstore jika Anda menggunakan andorid atau Ios. Anda bisa mengetikan kata kunci “Mitrade” atau mengklik gambar di bawah ini untuk mendowlodnya. Jika menggunakan PC, Anda bisa membuka situs Mitrade dan melik tombol download.
mitrade
  • 2. Klik menu pendaftaran lalu lakukan rgeistrasi dengan email, isi semua data yang diminta dan lakukan verifikasi. Proses registrasi juga bisa dilakukan dengan nomor telepon, facebook, Apple id atau Google email Aplikasi mitrade cukup Anda dan data pribadi Anda juga terjaga kerahasiaanya.
daftar mitrade
  • 3. Lakukan deposit minimal US$50. Anda juga bisa berlatih trading menggunakan akun demo terlebih dahulu dengan nominal mencapai US$ 50000. Menggunakan akun demo merupakan cara bagus agar Anda bbisa terlatih melakukan trading di pasar nyata. Snda bisa memakainya selama 2 bulan lebih untuk praktik trading, baik bitcoin atau emas, saham dan sejenisnya. Setelah mengunakan akun demo, Anda bisa melakukan pembelian bitcoin menggunakana kun sesungguhnya. Anda bisa membeli bitcoin saat harga bitcoin sedang turun lalu menjualnya saat harganya naik. Untuk menganalisis tren harga bitcoin, Anda bisa menggunakan berbagai fitur dan indikator yang tersedia di Mitrade. Indikator dan fitur di Mitrade sangat user friendly sehingga mempermudah pemula untuk memakainya.
cara beli bitcoin di mitrade
  • 4. Jika telah mengecek tren harga, Anda bisa mengklik tombol jual dan beli yang muncul di halaman. Tombol tersebut juga dilengkapi oleh beberapa fitur yang membantu Anda untuk memutuskan berapa jumlah pembelian atau penjualan yang akan Anda lakukan.
cara beli bitcon di mitrade
  • 5. Setelah melakukan pembelian, Anda harus memantau perkembangan harga untuk mengetahui kapan saatnya melakukan penjualan dan menutup perdagangan. Hal ini dilakukan denganmenentukan level risiko yang Anda inginkan. Biasanya, trader menggunakan rasio risiko dan reward 1: 2. Level risiko ini diperlukan untuk mengontrol psikologis kita saat trading. Setelah menghitung keuntungan atau kerugian berdasarkan rasio risiko dan reward yang sudah ditentukan, Anda bisa menutup perdagangan. 

10 Daftar pedagang aset kripto terpercaya

Sebelum membeli bitcoin, Anda harus mencari tahu terlebih dahulu pedagang aset kripto atau broker terpercaya yang menyediakan bitcoin. Untuk keamanan, pilih pedagang atau broker kripto yang sudah terdaftar di Bappebti. Sebagai referensi, berikut daftar pedagang atau broker kripto yang bisa kalian pilih:

  1. Mitrade

Mitrade merupakan broker terpacaya yang telah memiliki legalitas internasional dari Securities and Exchange Commission (ASIC) dan Cayman Islands Monetary Authority (CIMA). Selain memiliki legalitas yang sah, Mitrade juga memiliki berbagai fitur yang memudahkan investor pemula dalam menggunakannya.

BACA JUGA: Sekilas Tentang Mitrade, Broker Trading Terpercaya

  1. Indodax

Indodax merupakan pedagang kripto paling populer di Indonesia. Indodax merupakan pedagang aser kripto pertama di Indonesia yang menawarkan sistem keamanan terbaik. Tidak hanya menyediakan pembelian bitcoin, Indodax juga menyediakan wallet agar Anda bisa menyimpan bitcoin dengan aman.  Pembelian aset kripto di Indodax juga relatif mudah. Bahkan, kamu juga bisa menyertakan rekening lokal.

  1. Trezor

Selain membeli bitcoin, Trezor juga menyediakan sekitar 600 jenis aset kripto lainnya. Trezor juga menyediakan dompet fisik yang dapat terhubung ke smartphone, tablet  atau komputer. Bentuk fisik trezor berupa hardware elektronik yang harganya berkisar Rp1,7 hingga Rp 2,5 juta per unit. Sistem keamanannya juga terus ditingkatkan dengan menggandeng pihak lain seperti Copay dan Electrum

  1. Electrum

Electrum memiliki tampilan platform yang sangat user friendly dan bisa diakses di berbagai sistem operasi seperti Windows, Linux,Android, dan Mac. Electrum juga menggunakan sumberdaya yang rendah sehingga hemat baterai atau listrik.

  1. Exodus

Exodus bisa Anda akses melalui ponsel atau desktop sehingga praktis penggunaanya. Anda juga tidak perlu takut akan adanya pencurian data karena tidak perlu menyertakan identitas pribadi saat bertransaksi kripto di platform ini. Anda juga bisa membeli bitcoin di Exodus melalui sistem deposit fiat.

  1. Blockchain

Blockchain diluncurkan pada tahun 2011 di Luxemburg. Blockchain bisa Anda gunakan sebagai wallet dari berbagai mata uang digital. Anda juga bisa membeli berbagai mata uang kripto seperti  bitcoin cash, stellar, dan ethereum. Proses jua. Beli lewat blockchain juga sangat cepat. Blockchain juga bisa Anda akses lewat sistem operasi android dan ios kapanpun Anda butuhkan. Biaya transaksi juga sangat rendah sehingga banyak orang memilihnya.

  1. Luno

Selain bitcoin, Luno juga menyediakan mata uang digital atau kripto seperti Bitcoin Cash, Ethereum, USD coin, Ripple, dan Litecoin. Luno merupakan wallet kripto yang dimiliki oleh PT Luno Indonesia Ltd yang berdiri pada 2013 dan berkantor pusat di Singapura. Luno mulai masuk ke Indonesia pada tahun 2015. Selain tampilan platform yang user friendly, sistem  keamanan  juga sangat baik karena bisa menggunakan password atau sidik jari. Pilihan metode pembayarannya pun sangat beragam sehingga memudahkan transaksi.

  1. Pintu

Pintu berdiri pada April 2020 dibawah naungan PT Pintu Kemana Saja. Tampilan platformnya sangat user friendly sehingga bisa digunakan oleh pemula. Selain bitcoin, Anda juga bisa membeli ethereum, tether, binance coin, yearn finance, dan masih banyak lainnya. Investasi kripto di Pintu juga bebas biaya transaksi. Anda juga bisa mulai berinvestasi dari harga Rp 11.000 saja.

  1. Tokocrypto

Tokocrypto muncul di Indonesia pada tahun 2017 dan diprakarsai oleh PT Crypto Indonesia Berkat. Namun, Tokocrypto baru diperkenalkan ke publik pada tahun 2018. Volume transaksi harian di Toko Crypto sudah mencapai US$25  juta. Selain bitcoin, Anda juga bisa membeli Dogecoin, Ethereum, Dash, Litecoin, dan masih banyak lainnya. Proses pembuatan aku  juga mudah dan Anda bisa deposit mulai dari minimal Rp 50 ribu saja.

  1. Rekeningku

Rekeningku hadir di tahun 2017 di bawah naungan PT Rekeningku Dotcom. Penggunaan Rekeningku juba sangat praktis karena sudah tersedia versi aplikasi yang bisa Anda download di Playstore. Metode pembayaran juga sangat beragam mulai dari transfer bank, virtual account, hingga pembayaran melalui e-wallet. Rekeningku juga menyediakan berbagai mata uang digital seperti bitcoin, Aave Token, Bitcoin Gold, Algorand, dan masih banyak lainnya.

2. Menambang atau Mining Bitcoin

Selain membeli bitcoin melalui broker atau pedagang aset kripto, Anda juga bisa mendapatkan bitcoin dengan melakukan penambangan atau mining bitcoin. Saat ini ada sekitar 18,7 juta bitcoin yang bisa Anda dapatkan melalui penambangan. Karena itu, cara main bitcoin dengan menambang ini juga banyak dilakukan orang. Mining atau menambang bitcoin dilakukan dengan memecahkan masalah matematika  yang rumit untuk menambah blok baru dalam transaksi blockchain atau sistem transaksi bitcoin. Namun untuk melakukan penambangan bitcoin, Anda memerlukan perangkat komputer yang canggih, internet yang cepat, dan daya listrik yang besar. 

Perangkat untuk menambang bitcoin

Anda memerlukan perangkat komputer canggih yang terintegrasi dengan application specific integrated circuit (ASIC). ASIC adalah perangkat khusus yang dirancang untuk penggunaan tertentu, sa;ah satunya penambangan mata uang digital. Peranan ASIC sama dengan RAM dan chip mikroprosesor di komputer. Hanya saja, ASIC memang dirancang khusus untuk merncang blockchain atau data publik penyimpan informasi digital. Jadi, ASIC akan membantu kita untuk melakukan mining atau pengelolaan blockchain. Proses tersebut melibatkan operasi matematika yang kompleks dan rumit.

Proses penambangan melibatkan pemecahan masalah matematika yang kompleks menggunakan fungsi hash (fungsi penyimpanan data dan aplikasi untuk mengases data dalam waktu kecil dan konstan). Setiap penambang bitcoin harus bersaing dnegan ketat agar bisa menyelesaikan operasi matematika yang diperlukan untuk menambang bitcoin. Operasi matematika tersebutberguna untuk menambahkan bitcoin ke setiap block. Semakin banyak transaksi yang mereka lakukan, semakin banyak jumlah bitcoin yang mereka dapatkan.Karena itu, Anda juga memerlukan akses internet yang cepat saat melakukan penambangan bitcoin. Dari jenis perangkat yang digunakan, cara menambang bitcoin terbagi menjadi tiga metode. Berikut metode tersebut:

  1. Pool mining

Untuk menambang di pool mining, Anda perlu bekerjasama dengan penambang lain dalam suatu pool. Nantinya, hasil penambangan bitcoin yang didapatkan bisa dibagi rata. Untuk melakukannya, Anda harus mendaftar terlebih dahulu di sebuah pool.

  1. Solo mining

cara menambang bitcoin ini bisa Anda lakukan sendiri. Namun Anda harus menyiapkan berbagai hardware seperti RAM  motherboard, grafis, PC, hard drive, dan sebagainya. Solo mining juba perlu daya listrik besar agar Anda bisa menyelesaikan algoritma penghasil bitcoin.

  1. Cloud mining

Menambang bitcoin lewat bitcoin tidak perlu alat canggih. Anda hanya perlu menggunakan layanan dari penyedia cloud mining seperti Hashflare, Genesis mining, dan Hashing24. Meski tidak perlu pengetahuan tinggi tentang hardware, proses menambang bitcoin dengan cara ini sangat berisiko. 

Cara Menambang Bitcoin

Setelah mengetahui perangkat yang dibutuhkan dalam menambang bitcoin. Beirikut informasi mengenai cara menambang bitcoin:

  1. Perhitungkan potensi  keuntungan yang bisa diraih 

Sebelum melakukan proses menambang bitcin, Anda harus memperhitungkan terlebih dahulu berapa kemungkinan keuntungan yang bisa Anda dapatkan. Sebab, menambang bitcoin memerlukan perangkat canggih yang harganya cukup mahal. Jika Anda tidak memiliki dana yang cukup untuk menyiapkan perangkat tersebut, Anda bisa menggunakan teknik lain sebagai cra main bitcoin.

  1. Siapkan perangkat

Setelah memperhitungkan potensi keuntungan yang akan diraih dan menyiapkan dana, sekarang tiba saatnya untuk memilih perangkat penambang bitcoin. Anda harus menentukan jenis perangkat yang akan dibeli berdasarkan metode penambangan yang akan dilakukan, apakah menggunakan metode solo mining, cloud mining, atau pool mining. 

Anda bisa membeli perangkat penambang bitcoin lansung dari produsennya atau melalui e-commerce seperti Amazon dan e-Bay.

  1. Siapkan wallet atau dompet bitcoin

Wallet bitcoin adalah software yang berguna untuk menyimpan kunci pribadi dan publik berbasis blockchain agar kita bisa melakukan transaksi dengan bitcoin. Wallet diperkukan untuk menyimpan bitcoin yang Anda dapatkan dari proses penambangan. Wallet bitcoin biasanya disertai alamat berupa rangkaian huruf dan angka. Ada banyak wallet bitcoin yang bisa kalian gunakan untuk menyimpan hasil penambangan. Namun, wallet bitcoin yang paling terkenal adalah Coinbase dan Blockchain. Cara membuat wallet  bicoin jga snagat mudah. Kalian hanya perlu mengunjungii platform penyedia wallet bitcoin yang kalian tuju lalu melakukan registrasi dengan email dan pasword. Setelah itu, lakukan verifikasi melalui email agar wallet siap digunakan.

  1. Siapkan program penambang bitcoin

Program atau software penambang bitcoin yang And aperlukan tergantung dari jenis perangkat yang Anda miliki. Jadi, siapkan software yang sesuai dengan perangkat Anda agar tidak terjadi error saat proses penambangan. Setelah menyiapkan semua langkah tersebut, kini tiba saatnya Anda melakukan penambangan. Anda bisa melakukan penambangan sesuai dengan perangkat dan metode penambangan yang Anda gunakan.

3. Airdrops-Cara Main Bitcoin Gratis 

Cara ini bisa Anda gunakan untuk mendapatkan bitcoin gratis tanpa syarat tertentu. Sistem airdrop ini memberikan aset kripto secara gratis ke komunitas tertentu. Nantinya, aset kripto akan dikirim gratis ke wallet Anda. Biasanya, airdrop dipakai sebagai ajang promosi perusahaan tertentu. Berikut cara dapat bitcoin lewat airdrops:

  1. Standar airdrop

Cara mendapatkannya hanya perlu mendaftarkan email melalui situs penyedia. Setelah itu, Anda bisa mendapatkan update atau newsletter dari perusahaan penyedia airdrop.

  1. Bounty airdrop

Untuk mendapatkan bitcoin dari bounty airdrop, Anda hanya perlu melakukan tugas seperti meretweet postingan dari perusahaan pemberi airdrop. 

  1. Holder airdrop

Untuk mendapatkan bitcoin dari holder airdrop, Anda harus memiliki aset kripto tertentu di wallet Anda. Lalu Anda bisa mendapatkan bitcoin sesuai besaran atau rasio yang ditentukan pihak pemberi.

  1. Exclusive airdrop

 Pembagian bitcoin gratis  melalui exclusive airdrop ini biasanya diberikan oleh perusahaan tertentu. Anda bisa mendapatkan bitcoin gratis jika menjadi anggota website atau media sosial dari perusahaan tersebut. Beberapa perusahaan yang menyediakan aridrops antara lain:

  • Roco Finance dengan reward sampai dengan 500 USDT
  • YearRise (YRT) dengan reward sampai dengan 500 YRT
  • QuickYield (QYU) dengan reward sampai dengan  $100 QYU 
  • Qube (QUBE) dengan reward sampai 200 QUBE 
  • HurricaneSwap (HCT) dengan reward sampai 1 Juta HCT
  • DarkShield dengan reward sampai $20 USDT
  • CryptoRus x NULS dengan reward sampai 4.000 NULS dan 1 ETH.

Masih banyak perusahaan yang menawarkan airdrop untuk masyarakat. Meski demikian, banyaknya pemburu airdop membuat hal ini sering disalah gunakan oleh beberapa oknum jahat untuk penipuan. Penipuan berkedok airdrop bisa dilakukan lewat pencurian data, pencurian prvate key atau kunci pribadi, atau penipuan referal. Karena itu, kita harus berhati-hati saat mencoba mendapatkan bitcoin lewat airdrop. Jangan pernah bagian private key Anda ke orang lain atau membagikan informasi pribadi Anda ke pihak yang tak dikenal.

BACA JUGA: Inilah 15 Cara Mendapatkan Bitcoin Gratis Terbesar

4. Afiliasi Bitcoin dan Bisnis Online

Anda juga bisa mendapatkan bitcoin dari program afiliasi bitcoin atau bisnis online. Jika menggunakan metode bisnis onlie, Anda hanya perlu menjual barang atau jasa secara nline lalu melakukan kesepakatan dengan klien agar pembayaran dilakukan dengan mata uang kripto. Sementara itu, program  afliasi bitcoin dilakukan dengan membagikan kode atau memposting link kegiatan dari perusahaan penyedia program afiliasi bitcoin di website atau media sosial Anda. Lalu Anda bisa mendapatkan bitcoin jika ada orang yang mengklik link tersebut. Secara rinci, berikut langkah melakukan afiliasi bitcoin:

  • cari informasi perusahaan penyedia afiliasi dan lakukan pendaftaran
  • bagiakan kode atau tautan afiliasi melalui media sosial, forum kripto, atau website pribadi Anda
  • ajak orang untuk melakukan jual beli dengan kode referal Anda atau mengklik tautan yang Anda bagikan.

Jika Anda berhasil mengajak orang untuk mengklik tautan atau melakukan transaksi dengan kode refreal Anda, maka Anda bisa mendapatkan reward berupa bitcoin. Besaran reward tergantung dari kebijakan masing-masing perusahaan penyedia program afiliasi. Ada perusahaan yang memberikan bitcoin jika ada orang lain yang mengklik tautan Anda atau memberikan bonus dengan besaran tertentu saat ada orang yang melakukan transaksi dengan kode referal Anda.

5. Cryptofaucet-Cara Main Bitcoin Mudah

Cara berikutnya untuk mendapatkan bitcoin gratis adakah lewat cryptofaucet. Cara ini bisa Anda lakukan dengan mengunjungi platform crypto faucet seperti moonbitcoin atau Fire Faucet. Setelah itu, Anda harus melakukan tugas yang diperintahkan untuk mendapatkan bitcoin. Bitcoin bisa Anda klaim setelah mencapai minimal penarikan. Tugas yang harus Anda selesaikan bisa berupa mengisi captcha, menonton video, atau mengisi survey tertentu.

Cara Kerja Cryptofaucet

Mendapatkan bitcoin dari cryptofaucet sangat mudah. Anda hanya perlu memasukan kunci publik dompet bitcoin Anda, mengklik beberapa tombol, dan menerima reward. Namun untuk mendapatkan reward berupa bitcoin tersebut, Anda harus melakukan tugas tertentu seperti menonton video, mengisi survey, atau bermain game. Umumnya, semakin kompleks tugas yang dibutuhkan, semakin tinggi imbalannya. Sebagian besar cryptofaucet aman dan legal, tetapi crypto faucet tersebut memberikan reward yang sangat kecil. Karena itu, sangat mustahil Anda mengandalkan cryptofaucet sebagai sumber pendapatan utama.

Biasanya, penyedia cryptofaucet sering memiliki dompet yang terhubung dengan hosting web penyimpan bitcoin. Anda bisa mengklaim bitcoin tersebut jika telah mencapai ambang batas tertentu. Hal ini bertujuan untuk menghindari biaya transaksi.Cryptofaucet biasanya muncul dalam bentuk platform khusus. Platform tersebut bisa diakses oleh berbagai orang dan memiliki sponsor yang bersedi membayar dalam jumlah besar agar bisa memasang iklan di platform tersebut. Uang yang dibayarkan oleh sponsor itulah nantinya digunakan sebagai imbalan ke pengguna atau orang yang mengakses platform tersebut.

Sejarah Cryptofaucet

Cryptofaucet pertama kali diciptakan untuk memperkenalkan bitcoin ke masyarakat. Sejak awal bitcoin muncul, yaitu di tahun 2009, hanya sedikit orang yang mengenal mata uang kripto. Selama beberapa tahun pertama setelah penciptaan Bitcoin 2009, hanya sedikit yang pernah mendengar gagasan tentang mata uang virtual. Dan mereka yang tidak bisa berbuat banyak dengan koin mereka, karena bisnis tidak menerima bitcoin untuk pembayaran, dan tidak ada peluang untuk berdagang karena pertukaran crypto saat ini belum ada.

Lalu seorang pengembang perangkat lunak bernama Gavin Andresen, mencoba berbagai cara untuk memperkenalkan mata uang kripto ke masyarakat.Salah satu cara yang ia gunakan adalah mengembangkan sebuah platform yang memberikan imbalan berupa bitcoin gratis setelah mengisi kode captcha. Tahun 2010, Andresen berhasil menciptakan cryptofaucet pertama yang memberi imbalan berupa 5 BTC hanya untuk mengklik gambar. Seiring waktu, cryptofaucet semakin populer dan banyak diminati masyarakat dan nilai imbalan pun semakin berkurang.

Cara main bitcoin dengan cryptofaucet

Cara main bitcoin dengan cryptofaucet ada beberapa cara. Berikut cara tersebut:

  1. Platform faucet

Bermain bitcoin dengan platform faucet caranya sangat mudah. Anda bisa membuka situs atau paltform faucet yang memberikan penggunanya reward berupa bitcoin atau mata uang kripto. Reward bisa Anda dapatkan setelah menyelesaikan tugas tertentu yang ditetapkan oleh platform tersebut seperti mengisi captcha, mengisi survei, bermain game online, atau menonton video iklan. Beberapa platform yang menyediakan reward berupa bitcoin antara lain Moonbitcoin, BTCBux, Firefaucet, FreeBitco.in, dan masih banyak lainnya. Reward bisa Anda klaim setelah mencapai batas minimal penarikan tertentu.

  1. Bitcoin Games

Beberapa aplikasi game menawarkan reward bitcoin jika Anda berhasil memenangkan permainan. Cara ini banyak disukai orang karena dinilai tidak membosankan. Contih game yang menawarkan bitcoin atau mata uang kripto antara lain DLive, Altcoin Fantasy, dan Blockchain Poker.

  1. Bonus Referal

Cara ini bisa dilakukan dnegan mengajak seseorang bergabung. Jika Ada orang yang menggunakan paltform atau aplikasi penyedia bitcoin dengan kode referal Anda, maka Anda bisa mendapatkan reward berupa bitcoin dalam jumlah tertentu. 

  1. Bonus kesetiaan

Bonus kesetiaan ini bisa Anda dapatkan jika Anda telah melakukan klaim atau penarikan reward dari sebuah apliaksi atau paltform crypto faucet dalam jumlah tertentu.

Kesimpulan

Itulah penjelasan lengkap mengenai cara main bitcoin dan daftar pedagang atau broker yang menyediakan aset kriptop. Investasi kripto memang sangat menjanjikan namun Anda perlu berhati-hati karena nilainya sangat fluktuatif. Oleh karenanium Anda juga harus memantau pergerakan harga dan melakukan berbagai analisis. Selain itu, Anda juga harus membeli aset kripto di pedagang atau broker terpercaya untuk menghindari adanya penipuan.

FAQ- Frequently Ask Question 

Beberapa pertanyaan yang sering diajukan investor terkait cara beli bitcoin adalah:

  1. Selain bitcoin, mata uang kripto apakah yang memiliki bisa digunakan untuk berinvestasi?

Nilai mata uang kripto sangat fluktuatif alias tidak selamanya naik atau turun. Jadi, Anda harus berhati-hati dan memahami dengan baik instrumen investasi yang Anda pilih. Namun sebagai referensi investasi selain bitcoin, Anda bisa memilih ethereum atau litecoin. Dua mata uang digital tersebut juga sangat populer dan nilainya cenderung tinggi.

  1. Adakah cara mendapatkan bitcoin secara gratis dan mudah?

Anda bisa mendapatkan bitcoin gratis dan paling mudah melalui cryptofaucet atau airdrop yang banyak tersebar di internet. Anda bisa mendapatkannya dengan sistem klaim setelah melakukan tugas tertentu. Namun, jumlah bitcoin yang Anda dapatkan dari cryptofaucet dan airdrop tentu tidak banyak sehingga tidak bisa Anda gunakan sebagai sumber pendapatan utama.

Disclaimer: artikel ini ditulis berdasarkan hasil pengalaman belajar penulis terkait investasi bitcoin. Jika terdapat saran investasi, hal itu hanya bisa Anda gunakan sebagai referensi aja. Semua risiko dalam investasi adalah tanggung jawab pribadi. Karena itu, Anda harus berhati-hati saat berinvestasi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *