Belajar Trading Forex
FOREX, INVESTASI

Belajar Trading Forex! Mulai dari Mengenalnya

Saat ini belajar trading forex merupakan kegiatan yang sedang trend, terutama di kalangan milenial. Anak milenial yang saat ini melek ekonomi dan melek digital ramai belajar trading forex.

Namun, banyak pemula yang masih belum tahu bagaimana cara belajar trading forex. Untuk itu, dalam kesempatan kali ini akan dibahas tips belajar trading forex secara lengkap yang wajib diketahui oleh pemula. Seperti apa tipsnya? Untuk mengawalinya kita mulai dengan membahas, apa itu trading forex atau yang umum dikenal dengan istilah pasar forex.

Apa Itu Forex?

Dalam belajar trading forex, mengetahui apa itu pasar forex merupakan hal penting yang paling mendasar. Forex merupakan singkatan dari foreign exchange, yang berarti nilai tukar menukar antar mata uang dengan mata uang lainya. Saat ini, pasar forex merupakan pasar keuangan terbesar yang ada di dunia. Bahkan mengalahkan pasar saham dan pasar keuangan lainnya.

Banyak yang pertanyaan seputar forex, salah satunya kenapa trading forex begitu penting sehingga menjadi pasar terbesar di dunia? Salah satunya karena trading forex memegang peran penting dalam perdagangan internasional.

Lantas, apa lagi fungsi dan peran dari trading forex? Berikut beberapa penjelasannya:

Perdagangan Internasional: Peran forex selalu penting, selama perdagangan internasional terjadi pertukaran mata uang selalu dibutuhkan.

Pariwisata Internasional: Peran forex semakin penting dengan adanya pariwisata internasional yang dilakukan antar negara. Hal ini akan memudahkan setiap wisatawan ketika sampai negara tujuan tidak kesulitan melakukan transaksi.

Trading: Peran penting forex lainnya adalah dalam trading. Forex trading bertujuan mengambil keuntungan, membeli murah dan menjual mahal (buy low, sell high).

Saat kita belajar trading forex, bukan hanya mengetahui pengertian dan fungsinya saja, namun mengetahui sejarah singkat forex juga penting, akan membuat kita lebih paham bagaimana forex bekerja. Hal ini tentu saja akan membuat kita lebih mudah melakukan trading forex. Lantas seperti apa sejarah singkat dari forex itu sendiri? Berikut penjelasan lengkapnya. 

Sejarah Singkat Forex

Sejarah forex berakar pada masa pasca Perang Dunia II berakhir, saat ini, dunia berada dalam kondisi yang kacau, baik secara ekonomi maupun politik. Negara-negara korban perang seperti Belanda dan Belgia mengalami kondisi ekonomi yang sangat kacau, dan mencoba bangkit dari keterpurukan.

Akhirnya, negara-negara tersebut merasa perlu menciptakan sebuah sistem untuk membuat perekonomian dunia kembali stabil. Pada titik ini, dibentuk sistem yang bernama Bretton Woods System, sebuah kesepakatan yang mengatur nilai tukar dolar Amerika Serikat terhadap emas. Hal ini yang membuat nilai mata uang negara lainnya dipatok berdasarkan nilai dolar Amerika Serikat.

Sistem tersebut kemudian membuat nilai tukar beberapa mata uang menjadi stabil, dan mendorong perkembangan dan pertumbuhan ekonomi beberapa negara menjadi pesat. Namun, Bretton Woods System pada akhirnya malah membatasi pertumbuhan ekonomi beberapa negara, dan pada tahun 1971, sistem tersebut disepakati sudah tidak berlaku.

Sejak saat itu, pertukaran mata uang dijadikan sebagai dasar transaksi berdasarkan jumlah permintaan dan penawaran. Bila jumlah permintaan terdapat mata uang sebuah negara lebih tinggi dibanding dengan jumlah uang yang tersedia, maka nilai mata uang tersebut akan naik, pun sebaliknya. Pada titik ini, trading forex mulai diberlakukan dan berjalan.

Ditambah dengan perkembangan teknologi pada tahun 90-an, membuat forex semakin efisien dilakukan oleh berbagai negera dan menjadi salah satu pasar perdagangan yang penting. Sejarah singkat forex di atas, akan sangat membantu kita dalam belajar trading dan belajar trading saham secara keseluruhan.

Karena kita mengetahui bagaimana awalnya forex dibutuhkan dan diberlakukan, untuk tujuan apa forex diciptakan. Untuk melengkapi kita belajar trading forex, beberapa hal yang harus kita ketahui juga adalah seputar tinjauan umum pasar forex. Berikut ini adalah tinjauan umum dari pasar forex itu sendiri.

Data Penting yang Mempengaruhi Pasar Forex

Hal dasar yang perlu diketahui dalam belajar trading forex adalah terkait hal-hal yang mempengaruhi devisa. Beberapa hal yang mempengaruhi devisa adalah:

  • Status Ekonomi-GDP konsumsi Impor dan Ekspor

Pada dasarnya, ketika data GDP sebuah negara ada pada angkat lebih tinggi dari perkiraan pasar, hal tersebut merupakan kabar positif bagi mata uang di negara tersebut. Didukung oleh kabar positif tersebut, seringkali mata uang negara tersebut akan mengalami apresiasi relatif terhadap mata uang lainnya. Hal ini sangat berdampak dan mempengaruhi trading forex.

  • Resolusi suku bunga bank

Resolusi suku bunga memegang peran penting pada trading forex, karena resolusi suku bunga dapat menentukan nilai mata uang. Ketika suku bunga mengalami perubahan, maka nilai mata uang akan menentukan aliran dana secara global. Pergerakan suku bunga yang positif, akan mempengaruhi pergerakan pasar yang positif, begitu pun ketika pergerakan suku bunga negatif.

  • Inflasi

Inflasi merupakan indikator yang digunakan dalam mengukur kenaikan harga barang dan jasa. Ketika harga barang dan jasa meningkat, hal tersebut juga mempengaruhi mata uang. Karena mata uang dapat digunakan untuk membeli lebih sedikit atau lebih banyak. Secara sederhana, inflasi dapat mempengaruhi daya beli mata uang itu sendiri.

  • Data pekerjaan

Data pekerja atau dikenal juga dengan istilah data tingkat pengangguran (Unemployment Rate) dapat mempengaruhi trading forex. Karena data pekerja merupakan salah satu indikator ekonomi yang diamati oleh para trader forex. Semakin tinggi angka pengangguran, menunjukan bahwa keadaan ekonomi sedang dalam kondisi tidak baik. Hal tersebut tentu saja sangat mempengaruhi dalam trading forex.

  • Indeks Manajer Pembelian (PMI)

Indeks Manajer Pembelian atau Purchasing Managers Index merupakan indikator ekonomi yang diciptakan untuk melakukan survey kepada sejumlah manajer pembelian di berbagai sektor bisnis. Hasil dari PMI ini dapat menunjukan prospek perekonomian kedepannya, karena mempengaruhi optimisme setiap pebisnis di setiap sektor.

Major Currency Pair di Pasar Forex

Pasar forex merupakan pasar yang memiliki likuiditas tertinggi di dunia dan merupakan pasar perdagangan terbesar, dengan nilai transaksi yang dapat mencapai triliun dolar AS setiap harinya. 

Perlu diketahui, transaksi forex memiliki dua jenis mata uang, satu yang akan dibeli dan satunya lagi yang akan dijual. Jika kedua mata uang tersebut disatukan, disebut dengan istilah currency pair. Sebagai contoh, jika Anda melakukan transaksi dari mata uang USD ke IDR, maka currency pair-nya adalah USD/IDR. Artinya, USD sebagai reference currency dan IDR sebagai counter currency.

Istilah Currency Pair atau pasangan mata uang ini mengarah pada jenis pasangan mata uang yang paling banyak diperdagangkan. Nilanya yang dibandingkan dengan mata uang USD, pair-pair ini menjadi jenis dengan likuiditas tertinggi. Tak heran jika sebagian besar volume perdagangan di pasar forex diisi oleh currency pair mayor.

Gambaran umum terkait pasar forex wajib kita pahami, agar saat belajar trading forex, kita bisa paham secara baik dan menyeluruh. Pembahasan selanjutnya adalah bagaimana cara memulai trading forex itu sendiri? Berikut penjelasannya.

Major Currency Pair-theinvestingid
Data dari theinvestingid

Manfaat Belajar Trading Forex

Pasar forex begitu diminati banyak orang karena manfaatnya yang besar. Bagi Anda yang ingin belajar trading forex, berikut manfaat yang bisa Anda dapatkan:

  1. Likuiditas yang besar 

Likuiditas merupakan keuntungan pertama yang bisa Anda dapatkan ketika mencoba berinvestasi di/pasar forex. Likuiditas menunjukan kemudahan suatu aset untuk dikonversi menjadi uang tunai. Pasar forex memiliki likuiditas yang sangat tinggi dibandingkan saham dan obligasi. Jadi, pencairan dana bisa dilakukan kapanpun Anda kehendaki. Perputra ug di/pasar forex bisa mencapai triliunan dollar yang bisa digunakan untuk transaksi. Jika Anda berinvestasi di pasar keuangan dengan likuiditas rendah, seperti saham, Anda harus mengantri terlebih dahulu saat ingin melakukan transaksi atau pencairan dana.

  1. Potensi profit sangat tinggi

Anda bisa mulai trading forex dengan modal awal yang sedikit namun profit yang didapatkan bisa sangat tinggi. Bahkan, saat ini banyak broker menawarkan modal hanya $ 1 dollar namun Anda bisa mendapatkan keuntungan 100 kali lipat. Hal ini terjadi karena  broker forex biasanya menyediakan fasilitas leverage atau pinjaman modal tanpa bunga. Setiap broker menawarkan porsi leverage yang berbeda-beda. Namun semakin besar porsi leverage semakin kecil modal awal yang dibutuhkan. Berapapun modal yang Anda miliki, Anda tetap bisa melakukan trading asalkan dapat memenuhi syarat margin yang sudah ditentukan.

Pasar forex juga memiliki volatilitas yang besar sehingga Anda bisa mendapatkan peluang profit yang tinggi. Volatilitas merupakan besaran perubahan harga di pasar dalam periode waktu tertentu. Ketika harga pasar melonjak tinggi (volatilitas besar), Anda bisa mendapatkan keuntungan tinggi juga. Sebaliknya, saat volatilitas rendah (pasar dalam kondisi tenang), lai tukar juga cenderung kecil. Namun, volatilitas rendah biasanya hanya terjadi ketika kondisi hari libur seperti natal dan tahun baru.

  1. Bisa jual dan Beli

Jika di pasar saham Anda harus melakukan beli agar bisa jual, di Forex Anda bisa melakukan jual dan beli kapan pun. Dengan begitu, Anda bisa mengikuti kemampuan arah pasar. Saat kondisi pasar naik, Anda bisa melakukan beli di harga rendah lalu menjualnya lagi di harga tinggi. Sebaliknya, saat kondisi pasar turun Anda bisa melakukan jual di harga tinggi dan membelinya kembali saat harga turun. Hal inilah yang membedakan pasar forex dengan pasar keuangan lainnya.

Bagaimana Cara Memulai Trading Forex?

Belajar trading forex sangatlah mudah. Bagi Anda yang masih awam atau baru belajar trading forex, berikut langkah yang harus dilakukan:

1.     Pilih broker forex terbaik

Memilih broker forex akan menjadi keputusan penting pertama yang akan Anda buat sebagai trader baru. Terdapat banyak broker forex yang menjanjikan berbagai kemudahan dalam berinvestasi. Namun, Anda tetap harus berhati-hati ketika memilih broker untuk trading forex. Sebab, Anda bisa mengalami kerugian besar jika keliru memilih broker. Agar hal itu tidak terjadi, berikut hal yang harus dipertimbangkan ketika memilih broker:

  • Pastikan broker forex yang Anda pilih punya reputasi bagus

Hal pertama yang perlu Anda pertimbangkan ketika memilih broker adalah reputasi yang mereka miliki. Pastikan broker yang akan Anda pilih punya reputasi yang bagus. Semua broker yang terlibat dalam perdagangan mata uang harus terdaftar di Badan Pengawas Perdagangan Berjangka atau Commodity Futures Trading Commission (CFTC), yang mengatur komoditas berjangka dan pasar opsi di AS. Jadi, pastikan broker pilihan Anda memiliki nomor keanggotaan NFA atau berada di bawah pengawasan CFTC.

  • Cek fitur akun

Setiap broker forex menawarkan fitur  akun yang berbeda. Namun ketika memilih broker, Anda perlu mempertimbangkan berbagai fitur akun yang ditawarkan seperti leverage dan margin, komisi dan spread, persyaratan setoran awal; dan kemudahan penyetoran dan penarikan. Jadi, Anda harus membandingkan semua fitur tersebut dengan cermat dan sesuaikan dengan kebutuhan.

  • Pertimbangkan pasangan mata uang yang ditawarkan

Meskipun ada banyak mata uang yang tersedia di dalam pasar forex, hanya beberapa pasangan mata uang yang menarik perhatian trader. Oleh karena itu, sebaiknya Anda memilih pasangan mata uang dengan likuiditas terbesar seperti EUR/USD dan GBP/USD atau USD/JPY dan USD/CHF. Broker bisa menawarkan banyak pilihan pasangan mata uang. Namun,  mereka biasanya cenderung menawarkan pasangan mata uang yang menarik minat Anda sebagai trader.

  • Layanan bantuan atau costumer service

Trading forex terjadi 24 jam setiap hari. Ada banyak hal terduga yang bisa terjadi selama melakukan trading forex. Karena itu, Anda tentu memerlukan layanan bantuan broker yang bisa dihubungi setiap saat. Jadi, pastikan broker pilihan Anda memiliki layanan bantuan atau costumer service yang bisa dihubungi kapan saja.

  • Platform trading

Platform trading adalah portal yang menghubungkan trader dengan market. Jadi, pastikan broker pilihan Anda punya platform dan software yang  dilengkapi dengan alat analisis teknis dan fundamental. Selain itu, pastikan platform trading tersebut bisa digunakan dengan mudah. Platform trading yang baik juga harus memiliki tombol beli dan jual yang jelas, dan beberapa bahkan memiliki tombol “panik” yang menutup (close) semua posisi terbuka.

2.     Lakukan uji coba trading dengan akun demo

Sebagian besar broker menawarkan akun demo gratis sehingga trader dapat mencoba platform trading sebelum membuka dan menyetorkan dana ke akun real. Dengan menggunakan akun demo, Anda dapat melakukan trading secara real time dan belajar bagaimana menganalisis pasar menggunakan indikator teknis. Penggunaan akun demo juga bisa membantu Anda agar terbiasa menggunakan platform trading tanpa menimbulkan risiko nyata. Jadi, Anda bisa mendapatkan pengalaman trading forex menggunakan semua fitur trading yang disediakan oleh platform trading yang akan digunakan tanpa harus mempertaruhkan uang Anda.

3.     Lakukan trading dengan akun riil

Setelah terbiasa menggunakan platform trading dengan akun demo, kini tiba saatnya kita terjun langsung dengan akun real. Kita bisa mencobanya selama satu hingga dua bulan. Lalu perhatikan profit atau risiko yang mungkin terjadi. Trading dengan akun demo dan akun riil sebenarnya memiliki cara kerja yang sama. Namun, kita harus menggunakan uang nyata (bukan uang virtual) saat memulai trading dengan akun real. 

Hal inilah yang tanpa disadari bisa mempengaruhi kondisi psikologis kita saat melakukan trading.Trading dengan akun real tentu lebih sulit karena faktor psikologis juga turut berperan di dalamnya. Misalnya, kita melakukan cut dan taking profit tanpa perhitungan matang karena takut merasa rugi atau menambah posisi karena terlalu berambisi memperoleh profit. Karena itu, Anda perlu mempertimbangkan hal berikut:

  • Tujuan

Menentukan tujuan adalah hal penting ketika kita ingin melakukan berbagai hal, termasuk trading forex. Dengan tujuan yang jelas, kita juga bisa lebih mudah menentukan mtode trading yang akan digunakan untuk mencapai tujuan tersebut. Setiap aktvitas trading memiliki profile risiko yang berbeda-beda, tentunya juga memerlukan metode  tertentu untuk mencapai profit. Pastikan juga, metode trading yang Anda gunakan sesuai dengan kepribadian Anda. Sebab, ketidakcocokan antara kepribadian dan metode trading bisa memicu kerugian.

  • Konsisten dengan metode trading

Setelah menemukan metode trading yang cocok, Anda harus konsisten dengan hal itu Metode yang Anda gunakan juga harus memiliki sifat adaptif agar bisa digunakan di segala kondisi. Metode yang Anda gunakan juga harus mampu mengikuti dinamika pasar yang terus berubah. 

4.   Investasikan dana ke broker forex

Setelah mendaftar ke akun real, Anda harus menyetorkan dana sebagai deposit ke akun Anda. Jangan terburu-buru menyetorkan dana dalam jumlah besar. Anda hanya perlu melakukan deposit akun dengan jumlah uang yang sesuai untuk menciptakan kondisi trading yang ideal dengan hasil optimal. Setelah melakukan deposit akun, cermati kembali pasangan mata uang mana yang akan Anda beli. Setelah itu, lakukan pesanan pembelian untuk pasangan mata uang yang Anda inginkan.

Setelah menentukan pasangan mata uang yang diinginkan, Anda bisa memilih jenis aset yang akan digunakan, seperti currency options, currency futures, dan ETF. Kemudian Anda bisa masuk ke dalam market. Pasar Forex dapat berubah dengan sangat cepat, bahkan seringkali lebih cepat daripada saham. Karena itu, Anda tetap harus fokus pada investasi yang Anda lakukan dan bersiaplah mengambil tindakan ketika melihat adanya sinyal buruk dalam investasi atau trading yang Anda lakukan.

Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Memulai Forex

Berikut ini akan membantu kita dalam belajar trading forex, beberapa hal yang perlu diperhatikan di bawah ini akan membantu kita melakukan trading forex dengan baik:

1. Pendekatan (Approach)

Sebelum kita melakukan trading forex, kita wajib melakukan pendekatan pasar sesuai dengan pengetahuan dan pengalaman yang kita miliki. Jika kita masih pemula, jangan segan untuk banyak bertanya kepada yang telah ahli dan berpengalaman. Setelah memiliki pendekatan yang cocok dan sesuai dengan kita, kita juga wajib memiliki berbagai hal yang dimiliki oleh trader forex yang telah sukses, seperti:

  • Time frame trading

Dalam trading, time frame mengacu pada bagian periode tertentu sebelum trader melakukan trading. Periode ini bervariasi, bisa dalam hitungan beberapa menit, hari, minggu, atau bulan.

  • Metode Trading

Anda bisa menggunakan metode trading yang sederhana untuk mencermati pergerakan harga pasar forex itu sendiri. Caranya yakni dengan belajar membaca pola pergerakan harga pasar dengan sudut pandang perspektif pasar. Dengan begitu, Anda akan memahami perspektif pasar dalam trading. Metode trading dengan menggunakan perspektif pasar yang objektif merupakan sistem trading dengan aturan yang tidak terlalu baku.

  • Instrument Trading

Salah satu instrumen forex yang paling umum digunakan dalam kegiatan Trading Online adalah pasangan mata uang. Instrumen pasangan mata uang bisa dikatakan sebagai instrumen independen yang dapat Anda perjual belikan.

Ketiga hal di atas merupakan hal yang dimiliki oleh para trader forex, sehingga membuat mereka sukses dalam melakukan trading dan bertahan dalam dunia trading hingga saat ini. Persaingan di dunia forex sangat ketat, pendekatan didukung dengan tiga hal di atas merupakan kombinasi sempurna,

2. Mengasah Sikap dan Cara Berpikir

Setiap trader sukses, pasti memiliki sikap dan cara berpikir yang sesuai dan seimbang. Jika sikap dan cara berpikir kita belum sesuai, kecil kemungkinan kita akan mendapatkan kesuksesan. Dalam hal ini, kita tidak bisa hanya mengandalkan keberuntungan saja, karena para trader percaya bahwa keberuntungan tidak datang tiba-tiba dan begitu saja, keberuntungan merupakan hal yang diciptakan. Sikap dan cara berpikir yang perlu kita miliki adalah:

  • Kesabaran
  • Disiplin
  • Objektivitas
  • Ekspektasi yang realistis

3. Menerapkan Money Management

Sebagai trader yang baik, kita juga wajib memiliki pengaturan uang yang baik (good money management). Kita juga wajib mengetahui manajemen risiko, walaupun kita beranggapan bahwa sistem trading yang kita gunakan sangat profitable, dengan winning trade 75%, namun kita tidak boleh lupa bahwa ada kemungkinan losing trade sekitar 25%. Artinya, segala hal wajib kita hitung dan kita atur sebaik mungkin.

4. Memilih Pasangan Mata Uang yang Cocok dengan Sistem Trading

Setiap waktu, perubahan harga pasangan mata uang memiliki pergerakan harga yang cepat berubah. Kita harus memiliki pasangan mata uang yang cocok pada setiap sistem trading yang digunakan. Kita bisa mengetahui ini dengan melacak langsung ke setiap bank, mana pasangan mata uang yang cocok dengan beberapa sistem trading yang akan kita ikuti.

Istilah-Istilah dalam Trading Forex

Dalam trading forex, dikenal beberapa istilah yang mungkin akan membuat kita bingung. Istilah atau terminologi tersebut digunakan untuk merujuk pada beberapa hal atau tindakan tertentu. Berikut ini adalah daftar terminologi yang sering digunakan dalam trading forex:

  • Spread: selisih antara harga jual dan harga beli mata uang, selisih tersebut merupakan keuntungan yang didapat oleh market makers atau trading platform.
  • Leverage dan Margin: leverage merupakan daya ungkit yang membuat investor atau trader melakukan transaksi lebih besar dibanding dengan modal yang dimiliki. Sementara itu, margin merupakan jumlah deposit yang dibutuhkan oleh trader untuk mempertahankan posisi saat melakukan transaksi.
  •  Buy – Sell: kegiatan jual beli mata uang saat trading forex.
  • Order: order berarti pesanan, namun dalam trading forex order berarti membeli atau menjual pasangan mata uang dengan harga tertentu.
  • Lot: lot merupakan istilah yang merujuk pada satuan yang digunakan dalam transaksi. 1 lot sama dengan 10.000 mata uang. Ukuran 1 lot merupakan kontrak moni, sementara dalam kontrak standar/reguler 1 lot sama dengan 100.000 mata uang.
  • Point: satuan hitungan dalam investasi saham, obligasi dan lainnya.
  • Take Profit (TP): merupakan langkah-langkah pembatasan untuk menghindari kita mendapatkan kerugian.
  • Stop Less (SL): nilai batasan harga terendah untuk meminimalisir kerugian.
  • Margin Call: batas besar equity saat mengalami kerugian.
  • Stop Out: ketika kita mengalami kerugian dan melewati batas besar equity. Kita akan secara otomatis akan berhenti dalam kegiatan trading forex.
  • Pips: Pips atau PIP adalah Price Interes Points. Sebuah unit satuan untuk menghitung perubahan nilai tukar antara dua mata uang.
  • Long: Posisi di mana trader membeli suatu mata uang pada harga tertentu dengan tujuan untuk menjualnya saat harga sedang tinggi.
  • Short Selling:. kebalikan dari “long”, short selling merupakan berinvestasi dengan berbagai metode di mana investor akan mendapat untung jika nilai aset turun.
  • Line Candle/Candlestick: Suatu istilah untuk salah satu indikator untuk menilai analisa teknikal dari sebuah saham. Metode candlestick digunakan oleh para trader untuk melihat indikasi reversal dari suatu gerakan tren saham.
  • Rollover: Merupakan semacam bunga atau biaya yang harus dikeluarkan untuk menahan posisi trading lebih dari satu malam.

BACA JUGA: Dari Spread Hingga Margin Call, Ini 30 Istilah Trading Forex

Peringatan Risiko

Investasi valuta asing memiliki risiko tinggi dan mungkin tidak cocok untuk setiap investor. Rasio leverage yang tinggi dapat memperbesar keuntungan, tetapi juga dapat meningkatkan risiko dan kerugian. Anda mungkin harus menanggung kerugian kelebihan dana asli. Sebelum berdagang, harap pikirkan secara mandiri tentang risiko yang mungkin Anda tanggung dan biaya Anda.

Informasi yang kami berikan adalah saran umum dan tidak khusus untuk situasi pribadi Anda. Silakan merujuk ke penafian kami untuk detailnya:

  • Volatilitas: kecepatan naik turunnya nilai mata uang. Semakin tinggi nilai mata uang, maka semakin tinggi risiko gagal dan mendapatkan keuntungan.
  • Leverage: sebuah aktivitas meminjam uang dalam jumlah tertentu kepada broker untuk digunakan trading.
  • Broker Scam: langkah krusial yang harus dilakukan sebelum memulai trading forex
  • Aspek Psikologis: banyak tantangan yang akan dihadapi saat trading forex, oleh karena itu mempersiapkan aspek psikologis sangat penting bagi setiap trader.
  • Peluang Loss (rugi): persiapkan diri karena setiap trading akan berkemungkinan mengalami kerugian.
  • Money Management: mulai pelajari money management, karena jika tidak kita akan kewalahan saat melakukan trading. Pengaturan uang sangat penting dalam melakukan trading.
  • Risiko Transaksi; risiko ini berkaitan dengan perubahan kurs mata uang akibat perbedaan waktu saat transaksi dimulai hingga transaksi selesai.

Pertanyaan Umum Seputar Forex

Terdapat beberapa pertanyaan umum yang sering diajukan seputar forex, di antara pertanyaan yang sering ditanyakan adalah sebagai berikut:

1. Apa Perangkat Lunak Trading Forex Terbaik?

Untuk menjawab ini, tentu saja setiap trader memiliki perangkat lunak yang berbeda dan sesuai kenyamanan mereka masing-masing. Namun sebagai pemula, terdapat dua perangkat lunak yang mudah untuk dijalankan, yaitu Metatrader 4 dan C-Trader. Metatrader diciptakan khusus untuk forex dan sangat mudah dijalankan, Semantara C-Trader selain untuk forex, juga bisa digunakan untuk ekuitas dan instrumen lainnya seperti ETF.

2. Bagaimana Cara Menjadi Seorang Trader Forex Terbaik?

Salah satu kunci menjadi seorang trader forex terbaik adalah disiplin. Disiplin merupakan kunci sukses untuk menjadi yang terbaik dalam segala hal, termasuk menjadi seorang trader forex. Disiplin dan didukung dengan konsistensi yang baik, dan kita akan tumbuh menjadi seorang trader forex yang baik dan sukses.

3. Apa Platform Trading Forex Terbaik?

Berikut ini daftar broker forex terbaik yang bisa digunakan oleh para pemula yang ingin mencoba trading forex, yaitu:

  • Mitrade
  • Alpari
  • FXOpen
  • Exness
  • LiteForex
  • FBS (Financial Broker Success)
  • OctaFX
  • Tickmill

Wajib hukumnya, kita mengetahui daftar broker terbaik di atas sebagai bagian penting dalam belajar trading forex. Karena melalui broker forex di atas, bisa membantu kita untuk melakukan trading forex dengan baik.

Baca juga: Inilah 10 Broker Investasi Emas Online Terpercaya 2021

Kesimpulan

Belajar trading forex merupakan hal yang sangat penting, di tengah era digital saat ini ini. Ditambah pemahaman masyarakat terkait trading, investasi dan bisnis yang semakin hari semakin baik, mengharuskan kita untuk juga paham agar tidak ketinggalan zaman. Salah satu trading yang banyak diminati adalah trading forex, hal ini yang membuat belajar trading forex menjadi penting.

Forex merupakan pertukaran nilai antar mata uang, yang begitu memegang peran penting dalam beberapa sektor esensial, seperti perdagangan internasional, pariwisata internasional dan juga trading saham. Kita tidak bisa belajar trading saham, tanpa memahami forex itu sendiri.

Maka dari itu, semoga penjelasan detail terkait forex yang telah dijelaskan di atas bisa membantu kita untuk lebih paham tentang dunia trading dan forex itu sendiri. Dan juga membuat kita semakin semangat mengejar keuntungan dan kesuksesan dalam dunia trading forex. Selamat mencoba dan selamat trading!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *